-->

SMKN 1 Kempas Berikan Bantuan Sembako Bagi Warga Terdampak Corona

Publish: Redaksi ----

INHIL - Corona memberikan dampak terhadap semua sektor termasuk dari sektor ekonomi, masyarakat kecil yang mencari penghasilan per hari terasa sekali dampaknya karena penerapan peraturan dari pemerintah sosial distancyng. 

Guna meringankan beban yang dirasakan warga akibat dari dampak corona Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Kecamatan Kempas memberikan bantuan berupa sembako untuk warga yang terdampak corona. 

Pemberian sembako dilakukan langsung oleh Kepala SMKN 1 Kempas  Drs.H. Bedrizon dengan didampimgi Majelis guru diantaramya lr.Halim, M.Si, Yuliana, S.Pd, Winarji, S.Pd, Miswanto, S.Pd.


"Sebagai bentuk dari kepedulian kami keluarga besar SMKN 1 Kempas dan Majelis guru memberikan bantuan berupa sembako untuk warga yang terdampak corona," kata Kepala SMKN 1 kecamatan Kempas Drs.H. Bedrizon, Senin (27/4/2020).

Meski jumlahnya tidak seberapa dikatakan Kepsek namun dari segi ketulusan ikut berperan memberikan bantuan dampak warga yang saat ini wabah corona merupakan perwujudan nilai saling tolong menolong terhadap sesama. 

"Mudah-mudahan bisa bermanfaat dan membantu bagi warga dengan diberikannya bantuan Sembako dari SMKN 1 Kecamatan Kempas ini," harapnya. 

Share:
Komentar

Berita Terkini