-->

Heboh Dugaan Korupsi, Direktur Asabri Tegaskan Uang Nasabah Aman

Publish: Redaksi ----

JAKARTA - Asuransi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Asabri)  sempat dibincangkan karena ada dugaan korupsi triliunan rupiah. Bahkan kabar ini disampaikan salah satu mentri di jajaran kabinet Jokowi.

Namun siapa sangka kabar tersebut justru dibantah dengan tegas oleh Direktur Utama PT Asabri Sonny Widjaja, dia mengatakan uang nasabah aman dan tidak terjadi masalah apa-apa.

"Perusahaan berjalan aman. Saya menjamin bahwa uang kalian yang dikelola di Asabri aman,"kata Sonny, kemarin.

Dia juga membantah perusahaan yang dia pimpin terlibat korupsi, apalagi uang nasabah hilang karena dikorupsi dan sebagainya.

Dia memperingatkan kepada pihak-pihak yang berbicara mengenai adanya dugaan korupsi di Asabri hendaknya menggunakan data yang terverifikasi.

"Hentikan pembicaraan yang membuat kegaduhan dan cendrung tendensius, apalagi mengarah pada hal negatif, karena saat ini perusahaan berjalan aman. 

Ia juga memberi ultimatum kepada pihak-pihak yang menuding Asabri korupsi tanpa fakta akan dibawa ke jalur hukum. "Jika hal ini terus berlangsung maka dengan sangat menyesal, saya akan membawanya ke jalur hukum," pungkasnya.

Diketahui sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahduf MD menyebut ada dugaan korupsi di PT Asabri yang nilainya sangat fantastis yaitu Rp 10 triliun.

jitunews.com
Share:
Komentar

Berita Terkini