-->

Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Inhil Bagikan Masker Kepada Masyarakat yang Sedang Beraktifitas di Pasar Pagi

Publish: Baden Arul ----
INHIL- Gugus Tugas Penanganan Covid-19 melaksanakan pembagian masker kepada masyarakat yang sedang beraktifitas di Pasar Pagi, Jalan Telaga Biru, Tembilahan, Rabu (22/04/2020). 

Upaya tersebut merupakan giat dari Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 untuk terus untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di kabupaten Inhil. 

Kegiatan pembagian masker secara gratis ini merupakan suatu bentuk kepedulian kepada masyarakat atas adanya pandemi Covid-19. 

Turut Hadir dalam kegiatan pembagian masker serentak di Pasar Pagi Bupati Kab.inhil H.M. Wardan, Dandim 0314/Inhil Letkol inf. Imir Faishal,Kapolres Inhil Akbp Indra Duaman.S, Kajari Kab.Inhil Susilo. SH,Asisten Pemerintahan Drs H.Tantawi Juhari,Kadis Kesehatan Kab.inhil Zainal ,Kadis Disparporabud Kab.Inhil H.Junaidi,Kadis Perum T.M Syaifullah,Danramil 01 Kapten inf Tarmizi,Ketua PSMTI Kab.inhil Heri djono Jailani,Personil Kodim 40 orang,Polres 10 orang,PSMTI 10 orang,Menwa 2 orang

Begitu juga Pembagian masker Serentak di 20 kecamatan bersama Gugus Tugas kecamatan Covid-19 Camat, Danramil,Kapolsek,Lurah Kepala Desa,Babinsa, Babinkantibmas dan dinas Kesehatan Juga sudah menerapkan setiap keluar Rumah Harus memakai masker setiap saat.

Bupati Inhil H.M Wardan Selaku Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid -19 menyampaikan ajakan kepada masyarakat agar seluruhnya secara bersama berupaya memutus rantai penularan Covid-19 dengan cara mematuhi semua anjuran pemerintah serta himbauan yang disuarakan oleh Tim Gugus Tugas Covid-19 Inhil. 

"Mulai sekarang perketat penjagaan diri dengan menerapkan jaga jarak, jangan berkumpul pada keramaian, selalu menggunakan masker apabila beraktifitas di luar rumah, mencuci tangan setiap saat baik setelah melaksanakan aktifitas maupun kembali setelah melaksanakan aktifitas dan diharapkan warga masyarakat secara mandiri melakukan penyemprotan  disinfektan setiap 3 hari sekali di titik-titik yang berpotensi menjadi sarang penularan Virus
Share:
Komentar

Berita Terkini