-->

Komunitas Cinta Sedekah Bagi-bagi Beras Gratis kepada Tukang Ojek, Pemulung dan Tukang Becak

Publish: Redaksi ----

INHU - Perduli dengan tukang becak, pemulung dan tukang pakir ditengah wabah virus Covid-19 (Corona) yang melanda Indonesia dan beberapa negara lain nya menjadi perhatian Komunitaa Cinta Sedekah, Kecamatan Lubuk Batu Jaya (LBJ), Kabupaten Inhu, Riau. 

Komunitas Cinta Sedekah LBJ membagikan beras untuk tukang becak, pemulung dan tukang pakir di Air Molek, Kecamatan Pasir Penyu. Rabu 1 April 2020.

"Alhamdulillah di saat wabah Corona ini, kami dari Komunitas Cinta Sedakah dapat turut membantu pemerintah dan Masyarakat dalam meringankan beban ekonomi para tukang becak, pemulung dan tukang pakir di sekitar wilayah Air Molek ," sebut Ketua Komunitas Cinta Sedakah LBJ, Hary Suhendra kepada wartawan ditengah-tengah sibuk kegiatan.

Beras yang dibagikan sebanyak lebih kurang sebanyak 50 karung dengan berat satu karungnya 5 Kg, semua kita bagikan kepada tukang becak, pemulung dan tukang pakir yang ada. 

Dan semoga dengan berbagi beras gratis ini dapat membantu perekonomian mereka dan dapat mengurangi aktivitas mereka di luar rumah dan bersama -sama memutus kan rantai penyebaran virus corona.

"Saya atas nama ketua Komunitas Cinta Sedekah LBJ mengucapakan terimakasih yang sebesar-sebesarnyak kepada Kapolsek Pasir Penyu bapak Kompol Edi Yasman SH. Karena, arahan dari beliaulah kegitan kami pagi tadi berjalan lancar dan bahkan beliau juga mempasilaitasi tempat untuk kami membagikan beras kepada tukang pakir, pemulung dan tukang becak, "terang Hary.

Selama lebih kurang 2 tahun ini Komunitas Cinta Sedekah berdiri,  sudah banyak melakukan kegiatan kemanusian, baik itu di Kecamatan LBJ maupun di Kecamatan lain.

"Kami dari Komunitas Cinta Sedekah mengucapkan banyak terimakasih kepada para donatur dan dermawan yang telah salurkan rezikinya melalui Komunitas Cinta Sedekah untuk disalurkan kepada keluarga kita yang membutuhkan,"ucapnya. 

Dan bagi para donatur atau dermawan yang ingin membagikan sedikit rezekinya untuk keluarga kita yang membutuhkan bisa hubungi saya dengan nomor hendpone 0821-2531-0177," tambahnya. 

Share:
Komentar

Berita Terkini