-->

20 Kasus Positif Covid-19 di Riau Adalah OTG

Publish: Redaksi ----

PEKANBARU - 20 orang kasus Positif Covid-19 di Riau paling banyak adalah dari cluster pondok pesantren magetan Jawa Timur. Sedangkan untuk total pasien positif Covid-19 di Riau per Rabu (10/6/2020) 120 Kasus.

Hal tersebut disampaikan oleh Juru Bicara (Jubir) penanganan Covid-19 Provinsi Riau dr. Indra Yovi, Rabu (10/6/2020).

"22 dari 120 kasus positif covid-19 di Riau, merupakan Orang Tanpa Gejala (OTG). Dan pasien positif covid-19 tanpa gejala tersebut, kebanyakan berasal dari cluster Pondok Pesantren Magetan, Jawa Timur," ungkap Jubir Covid-19 Riau, dr Indra Yovi dikutip dari Halloriau.

Sedangkan pasien lain yang berjumlah 100 orang masih menunjukkan gejala berupa batuk, demam, bersin, nyeri tenggorokan hingga ada pula yang sedak nafas. 

Dijelaskannya, gejala infeksi covid-19 ada banyak ragamnya. Mulai gejala yang paling ringan sampai dengan gejala yang paling berat. Seperti anosnia, yang merupakan kehilangannya kemampuan untuk mencium aroma atau bau.

"Jadi kalau anosnia ini kemampuan kita untuk mencium aroma atau bau agak hilang (berkurang), sehingga kita susah mencium aroma atau bau yang berada di sekitar kita. Dan gejala ini termasuk bagian dari gejala covid-19," jelasnya.

Untuk diketahui, gejala covid-19 (virus corona) ini range-nya memang sangat luas. Dari paling ringan, sampai paling berat.

"Maka dari itu, kita laksanakanlah protokol kesehatan sesuai dengan standar covid-19 dengan baik. Agar kita semua dapat terhindar dan bisa cepat membebaskan Indonesia khususnya Bumi Lancang Kuning yang kita cintai ini dari wabah virus corona," tuturnya.***
Share:
Komentar

Berita Terkini