-->

Kodim 0426 Menyerahkan Penghargaan Ke Bupati Tuba

Publish: Redaksi ----

TULANG BAWANG - Bertempat di Pendopo rumah dinas Bupati  Tulang Bawang Jln. Cendana lingkungan Gunung Sakti Kelurahan Menggala Selatan Kecamatan Menggala Kabupaten Tulang Bawang Komandan Kodim 0426/ Tulang Bawang Letkol Kav Joko Sunarto, S.Sos., M.Han serahkan piagam penghargaan kepada  Bupati Kabupaten Tulang Bawang Hj. Winarti., SE., MH, Kamis (24/9/2020)

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Kab. Tuba Hj. Winarti, SE., MH, Dandim 0426/TB Letkol Kav Joko Sunarto, S.Sos., M.Han, Sekda Kab. Tuba Ir. Anthoni, M.M, Asisten I Kab. Tuba Drs. Akhmad Suharyo, M.Si,
Asisten II Kab. Tuba Ferli Yuledi, S.P., M.M., M.T, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana cabang XLIX Kodim 0426/TB Ny. Dyah Joko Sunarto. 

Dalam kesempatannya Letkol Joko Sunarto mengatakan, dirinya mendapatkan amanah dari Mayjen Irwan, S.I.P., M.Hum
pejabat lama Panglima Kodam II/Sriwijaya untuk menyerahkan piagam penghargaan kepada Bupati Tulang Bawang.

Lanjutnya, piagam penghargaan yang diberikan sebagai bentuk ucapan terimakasih Mayjen Irwan, S.I.P., M.Hum kepada Bupati Tulang Bawang atas kerja sama dan dukungannya  dalam pelaksanaan tugas-tugas Kodam  II/Sriwijaya melalui Kodim 0426 Tulang Bawang.


Selaku Dandim dirinya berharap agar kerjasama dan dukungan dari Pemerindah Daerah Kabupaten Tulang Bawang yang selama ini telah diberikan kepada Kodam II/ Sriwijaya melalui Kodim 0426 dapat dipertahankan dan ditingkatkan.

Di tempat yang sama Hj. Winarti, S.E., M.H mengatakan, sangat berterimakasih kepada pejabat lama Panglima Kodam II/Sriwijaya yang telah memberikan piagam penghargaan kepada pemerintahannya, "Ini adalah bukti kerjasama dan dukungan  yang selama ini dibangun dengan Kodam II/Sriwijaya melalui Kodim 0426," terangnya.

Rls:Ansyori/ADV.
Editor:Mat.
Share:
Komentar

Berita Terkini