-->

Selisih 215 Suara, Nuri Terpilih Menjadi Kakam Untuk Periode Tahun 2023 - 2029, Ajak Warga Bersama - Sama Bersatu Bangun Kampung Tri Mukti Jaya

Publish: Indragiri pos ----
TULANG BAWANG LAMPUNG,-Pemilihan Kepala Kampung (Pilkakam) serentak di 67 kampung diikuti sebanyak 188 calon kepala kampung (Kakam) dilaksanakan, Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung, Rabu, 20/09/2023

Kampung Tri Mukti Jaya menjadi salah satu kampung yang turut melaksanakan Pilkakam serentak di Kabupaten Tuba, dimana ada dua calon pasangan yang bersaing untuk berebut kursi menjadi orang nomor satu di Kampung Tri Mukti Jaya.

Sebanyak 858 mata pilih di Kampung Tri Mukti Jaya, yang diperebutkan oleh dua pasang calon Kakam, dimana pasangan nomor urut satu adalah Nuri indra pri wahyu, dan pasangan nomor urut dua Sagiman

Terpantau oleh kamera awak media, TPS (Tempat pemungutan suara) yang terletak dibalai kampung Tri Mukati Jaya dari pagi hingga siang hari dipadati warga yang datang silih berganti guna menyalurkan hak suaranya, melalui proses pemilihan yang cukup panjang dan melelahkan, ahirnya peserta dengan nomor urut satu Nuri pangilan sehari-harinya memperoleh suara terbanyak yakni 532 suara

Sedang kan pasangan nomor urut dua Sagiman hanya memperoleh 319 suara, terjadi selisih suara sebanyak 215, dengan demikian secara otomatis Nuri terpilih menjadi Kepala Kampung Tri Mukti Jaya periode tahun 2023 - 2029.

"Terpisah," Nuri Kakam terpilih menyampaikan ucapan terimakasih sebesar - besarnya kepada seluruh warga kampung Tri Mukti Jaya yang telah memilihnya, ini adalah kemenangan kita bersama, karena tampa dukungan dan bantuan dari warga tidak mungkin saya bisa menag seperti ini," ucapnya

Tak lupa saya ucapkan terimakasih yang sebesar - besarnya kepada orang tua saya, keluarga, sahabat dan rekan-rekan media yang telah mendoakan serta turut mendukung saya sehingga saya terpilih menjadi Kepala Kampung Tri Mukti Jaya.

Harapan saya dengan selesainya pemilihan kepala kampung hari ini, saya mengajak seluruh warga kampung Tri Mukti Jaya untuk bersatu, tidak ada lagi warga nomor satu atau warga nomor dua, kita semua bersaudara, mari kita bersatu padu membangun Kampung Tri Mukti Jaya untuk lebih baik lagi," Tandas Nuri

(Mat).
Share:
Komentar

Berita Terkini