-->

Meriah, Desa Teluk Jira Gelar STQ ke 2

Publish: Redaksi ----


TEMPULING - menjelang perhelatan Musabaqah Tilawatil Quran tingkat Kecamatan Tempuling yang akan terselenggara di bulan September ini, dan di rencanakan akan mengirim kafilah terbaik. Terlebih dahulu Desa Teluk Jira Kecamatan Tempuling menggelar Seleksi Tilawatil Quran (STQ) tahun ke 2 tingkat Desa Senin lalu (3/9)

Acara di gelar meriah di halaman kantor Desa Teluk Jira yang di buka langsung Camat Tempuling Ridwan Ssos Msi di dampingi Forkopimcam, LPTQ, ormas dan pemuka Islam, Kepala Desa Awaludin bersama pilar desa dan jajaran pemerintahan desa serta masyarakat luas.

“diharapkan, apa yang menjadi hasil daripada STQ ke 2 tingkat Desa teluk Jira yang terselenggara melalui prestasi yang di bawa para Qari dan Qariah serta hafiz hafizah desa melalui STQ merupakan sebuah persiapan matang dari desa untuk memboyong kembali putra dan putri terbaik desa berlaga pada perhelatan MTQ ke 39 tingkat Kecamatan Tempuling yang sebentar lagi akan terlaksana. Ujar Kepala Desa Teluk Jira Awaludin

Di laporkan Awaludin, di STQ ke 2 ini, panitia membuka seleksi kafilah pada cabang Tartil Putra dan Putri, Tilawah Ibtidaiyah, Tsanawiyah, Aliyah putra dan putri, perlombaan Habsy, dan Azan. Sembari juga di persiapkan peserta dari cabang lainnya yang memang potensi prestasinya sudah ada di dalam desa.

Sementara Camat Tempuling Ridwan Ssos Msi ketika membuka STQ menyambut baik atas pelaksanaan STQ yang di taja oleh pemerintah desa bersama masyarakat. “ini adalah wujud nyata sebuah kebersamaan  dalam syiar islam yang terus membumikan Alquran di Indragiri Hilir sebagai hamparan kelapanya dunia.

Atas nama pemerintah Kecamatan Tempuling, kita apresiasi pelaksanaan STQ Desa Teluk Jira yang cukup meriah, dan mudah mudahan Desa menghasilkan kafilah terbaiknya yang mampu dan terus membanggakan desa di bidang seni dan baca Alquran. Tutup Camat Ridwan. (Junaidi) 

Share:
Komentar

Berita Terkini