-->

Kapolres Inhil Pantau Langsung Lokasi Bencana Puting Beliung di Tembilahan

Publish: Baden Arul ----
INHIL- Kapolres Inhil AKBP DIan Setyawan, SH. SIK. M.Hum bersama perwira Polres Inhil  setempat hari ini memantau langsung sejumlah titik bencana yang ada di wilayah Kecamatan Tembilahan, Ahad (23/08/2020).

Kapolres Inhil ABP Dian Setyawan yang didampingi Kaba Ops, Kasat Sabara, Kasat Narkoba, serta dari Kodim Inhil Kapten Inf Tarmizi selaku Pasi Ops dan Babinsa


Kejadian tersebut menimpa 4 rumah, Pantauan awak media Indragiripos.com dilapangan, tampak 2 roboh, 1 atapnya terbang sejauh 70 meter, dan 1 lagi tertimpa pohon buah kelapa. 

 
Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Inhil menyerahkan bantuan paket sembako kepada warga di tempat yang mengalami musibah.


"Kita langsung ke lokasi dan memastikan bahwa tidak ada korban luka dan meninggal dunia, hanya saja 2 rumah roboh, 1 atapnya terbang dan satu lagi tertimpa pohon buah kelapa," ujar kapolres saat di Wawancarai


"Kita juga langsung memberikan sejumlah paket sembako kepada korban yang mengalami musibah," Kata Kapolres.


Kita berharap, sambungnya warga yang menimpa musibah bencana ini untuk selalu tabah, apalagi kita juga sedang menghadapi melawan wabah virus Covid-19, demikian 
AKBP DIan Setyawan, SH. SIK. M.Hum


Tidak hanya itu, Akibat peristiwa tersebut, satu pos kamling Rt 003 Rw 001 juga mengalami roboh, dan pasilitas umum seperti listrik juga tampak sedang mati total.
Share:
Komentar

Berita Terkini