-->

Bekerja Sama Dengan Dinsos Inhil, Lapas Kelas II A Tembilahan Bagikan 68 Paket Sembako

Publish: Redaksi ----
Kepala Dinas Sosial Inhil Hj djamilah MH

Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan menggelar kegiatan Bakti Sosial, Sabtu (23/7) dengan menggandeng Dinas Sosial Kabupaten Indragiri Hilir untuk mencari target pembagian sembako pada saat baksos.

Uniknya, kegiatan baksos kali ini dilakukan dengan cara yang berbeda yaitu dengan melakukan ‘touring’ atau berkendara menyambangi tempat pembagian baksos yang telah direncanakan sebelumnya. Panti Asuhan Muhammadiyah, Yayasan Sosial Panti Jompo, Rumah Tahfidz Darul Masakin dan Masyarakat yang membutuhkan merupakan target pembagian baksos kali ini.

Bertujuan agar tepat sasaran, Tim Panitia Pelaksana Rangkaian Kegiatan HDKD Ke-77 Tahun 2022 Lapas Tembilahan menggandeng Dinas Sosial Kabupaten Indragiri Hilir. 

Sehingga Masyarakat yang menerima baksos merupakan dari kalangan yang benar-benar membutuhkan yang telah di seleksi oleh Dinas Sosial Inhil. Tercatat Lapas Tembilahan membagikan sebanyak 68 (enam puluh delapan) paket sembako yang berisikan beras, gula, minyak goreng dan aneka jenis bahan pokok lainnya. 

Pada pukul 10.00 WIB, Pembagian Sembako dilakukan di Panti Asuhan Muhammadiyah. Kemudian dilanjutkan menuju Yayasan Sosial Panti Jompo dan Rumah Tahfidz Darul Masakin. Terakhir, pembagian baksos dilakukan kepada Masyarakat yang membutuhkan bertempat di Ruang Kunjungan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan.

Turut hadir bersama jajaran Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan yaitu Dharma Wanita Persatuan Lapas Tembilahan yang juga turut berkontribusi dengan membagikan 60 (enam puluh) kilogram beras, 15 (lima belas) papan telor ayam, 15 (lima belas) kilogram gula pasir serta 15 (lima belas) liter minyak goreng.(Galeri)
Pemberian Bantuan Sembako


Pemberian Bantuan Sembako


Kapas memberikan bantuan berupa sembako




Bantuan sembako di Panti Asuhan Muhammadiyah Tembilahan


Share:
Komentar

Berita Terkini