-->

Jalan Napal Peranap- Airmolek Semakin Parah

Publish: Redaksi ----

INHU - Dari hasil pantauan Wartawan indragiripos.com kondisi jalan Provinsi Napal Peranap - Airmolek sangat memprihatinkan bagi setiap pengguna jalan. 

Karena dengan kondisi jalan yang sangat parah membuat setiap yang melintas harus extra hati hati terutama bagi pengendera sepeda motor .

Seperti jalan Simpang Napal - Napal diduga ini akibat banyaknya truk pengangkut Kayu Akasia dan truk pengangkut Batubara yang melintas mengakibatkan kondisi jalan menjadi rusak parah ujar D salah seorang warga Napal yang minta nama nya disingkat saja.

"Kami merasa heran dan bertanya tanya apa tidak ada instasi terkait yang bisa bertindak kepada pemilik Kenderaan /Truk pengangkut Kayu Akasia dan Pengangkut Batubara itu agar muatan nya disesuaikan dengan Klas Jalan yang ada,"  tanya D kepada wartawan.

Karena kalau Pemerintah tidak bisa bertindak  lalu siapa lagi yang bertindak kata D .jhs.
Share:
Komentar

Berita Terkini