-->

Musdesus Penetapan Penerima BLT Desa Bayas Jaya Kecamatan Way Khilau Tahun 2022

Publish: Indragiri pos ----
Pesawaran Lampung,  -  Musdesus ( Musyawarah desa khusus) penerima BLT  (Bantuan Lansung Tunai ) dana desa tahun anggaran 2022,  yang dialokasikan dari anggaran dana desa kepada warga desa  Bayas Jaya Kecamatan  Way Khilau Kabupaten Pesawaran.Musyawarah penetapan bagi  penerima BLT dana desa itu dilaksanakan di Aula desa setempat, Senin (24/1/2022)

Penetapan BLT dana desa tersebut dihadiri Kepala desa,aparatur desa, Pendamping  Kecamatan, PLD, BPD, LPM, dan unsur masyarakat,serta calon penerima BLT dana desa.

Dalam penyampaian nya Kepala desa  terkait penerima BLT desa, Darwis mengatakan dalam melaksanakan  musyawarah ini khususnya kepada warga untuk keluarga  penerima mempaat, agar dapat nantinya BLT dana desa dipergunakan dengan sebaik - baiknya demi  untuk membantu menunjang  pemulihan perekonomian.

" Saya berharap agar dalam pelaksanaan mengenai penetapan Musyawarah desa khusus terkait dengan BLT dana desa ini dapat berjalan dengan baik, tampa  hal - hal yang tidak kita inginkan." Kata Darwis.

Selain itu juga Darwis menyampaikan anggaran tahun 2022 ini untuk  BLT dana desa pihak Pemerintahan desa mengikuti aturan Pemerintah, mengenai BLT dana desa yang dialokasikan dari dana desa hanya 40% kepada warga penerima bantuan BLT dana desa.

" Mengenai BLT dana desa ini dialokasikan  40% dari dana desa, sehingga yang penerima bantuan tidak semuanya warga akan penerima bantuan itu, dan yang menerima batuan itu yang memang layak menurut kreteria dan peraturan yang ada" Ucapnya

Sementara dari hasil musyawarah desa khusus dalam penetapan di 7 dusun yang ada, dari calon penerima BLT dana desa  berjumlah 208 KPM (Keluarga Penerima Manfaat.)

Penulis :  Asmawi.
Share:
Komentar

Berita Terkini